Widget HTML #1

pagar klasik besi tempa

Desain tralis klasik dan unik

Macam-Macam Desain Tralis Klasik yang Estetik dan Unik

Tralis klasik menjadi pilihan yang tepat untuk menjaga keamanan rumah dan meningkatkan estetika bangunan. Ini beberapa desain tralis klasik yang recommended.

Trails seringkali dipasang pada bagian jendela atau pintu untuk memberikan perlindungan tambahan. Penggunaan desain tralis klasik banyak dipilih karena mampu meningkatkan estetika bangunan. Dengan demikian selain lebih aman, pemasangan tralis klasik dapat memperindah.
Pengertian tralis sendiri adalah kisi-kisi pada jendela atau pintu untuk melindungi ruangan dari berbagai marabahaya. Seiring dengan perkembangannya model tralis sangat banyak dan mampu menambah nilai estetika.
Bahkan beberapa model tralis klasik mampu memberikan sentuhan yang elegan dan mewah pada ruangan. Apakah Anda sedang bingung untuk menentukan desain tralis yang cocok pada bangunan Anda? Simak pembahasan berikut untuk mengenal berbagai model tralis klasik.

10 Rekomendasi Desain Tralis Klasik

Berikut beberapa inspirasi model tralis klasik yang dapat meningkatkan nilai estetika ruangan Anda:

1. Tralis minimalis klasik horizontal

Sesuai dengan namanya, desain tralis yang satu ini sangat sederhana dan minimalis sehingga cocok digunakan pada berbagai tema bangunan. Modelnya tidak terlalu menghalangi pemandangan sehingga banyak orang yang menyukainya.

2. Tralis minimalis klasik vertikal


Desain tralis minimalis klasik vertikal sudah banyak digunakan sejak zaman dahulu. Sesuai dengan namanya, bentuk tralis ini terdiri dari beberapa batangan yang tersusun secara tegak lurus. Sama seperti model sebelumnya, model ini tidak terlalu menghalangi pemandangan.
Tralis klasik berbentuk vertikal ini juga seringkali dikombinasikan dengan berbagai bentuk atau ornament. Misalnya pada contoh gambar desain tralis tersebut mempunyai bentuk vertikal yang dikombinasikan dengan motif bunga.

3. Tralis motif mahkota

Rekomendasi desain tralis klasik  yang selanjutnya ialah motif mahkota. Dapat dilihat pada gambar desain tersebut, bentuknya simpel namun tetap elegan. Motif mahkota di bagian tengah terlihat menonjol dan unik.
Biasanya desain tralis seperti banyak digunakan pada rumah hunian yang sederhana. Warna dominan hitam pada tralis ini menjadikannya tampak elegan.

4. Tralis klasik mewah

Hampir semua orang setuju dengan tampilan rumah yang mewah. Salah satu cara untuk membuat tampilan rumah mewah ialah pemilihan desain interior dan eksterior. Penggunaan tralis tentu saja juga termasuk salah satu faktor yang mempengaruhi kemewahan hunian.
Bagi Anda yang ingin mempunyai tampilan rumah yang mewah, maka dapat menggunakan desain tralis yang mewah. Biasanya desain tralis mewah mempunyai kombinasi warna hitam dan emas.
Pada dasarnya warna emas mempunyai arti kejayaan dan kemakmuran sehingga seringkali menjadi simbol kemewahan. Selain itu, tralis klasik mewah biasanya juga mempunyai ornamen yang cukup ramai.

5. Tralis pola garis nordic

Tralis dengan pola garis nordic tergolong pada tralis minimalis karena mempunyai bentuk yang sederhana. Meskipun mempunyai bentuk sederhana, namun mampu meningkatkan estetika karena keunikan yang dimilikinya.

6. Tralis klasik kisi untuk pintu

Desain tralis klasik ini ditujukan pada penggunaan pintu. Ukurannya cenderung besar dan lebar, berperan untuk memberikan keamanan lebih pada pintu. Bentuk kisi pada bagian sekitar pintu menjadikan tralis ini unik dan berbeda dari biasanya.
Terdapat ornamen yang cukup banyak, namun peletakannya tidak terlalu rapat. Dengan demikian penggunaan tralis ini tidak menutupi keindahan pintu yang dipakai.

7. Tralis klasik sederhana

Sesuai dengan namanya, model tralis yang satu ini sangat sederhana. Pada saat ini desain tralis klasik yang sederhana justru banyak dicari. Perpaduan warna putih dengan sedikit motif membuat tralis klasik ini semakin menarik.
Cocok digunakan pada bangunan yang unik, sehingga jika diberi tralis sederhana akan lebih seimbang. Tidak banyak motif atau ornamen yang digunakan pada tralis ini, biasanya hanya terdiri satu macam saja.

8. Tralis motif tanaman dan bunga

Bagi Anda yang tidak suka merawat bunga untuk mempercantik tralis, maka dapat menggunakan tralis motif bunga. Tanpa tambahan dekorasi atau kombinasi tampilan desain tralis yang satu ini sudah cukup unik.
Meskipun mempunyai aneka bentuk seperti bunga dan pohon, namun bahan yang digunakan tetap besi kuat. Supaya tampilan semakin menarik maka dapat diberi tambahan berupa warna cat yang berbeda dan unik pada bagian bentuk daun atau kelopak bunga.

9. Tralis klasik full hitam

Hitam menjadi warna yang cukup banyak digunakan dalam pembuatan tralis. Warna hitam yang dominan memberikan kesan warna yang minimalis. Dengan menggunakan desain tralis ini Anda akan lebih mudah mengkombinasikan dengan berbagai desain bangunan.
Karena warnanya yang cukup sederhana, biasanya desain tralis ini mempunyai berbagai ornamen yang unik. Dimana ornament tersebut dapat berupa ukiran, motif-motif, dan relief. Adanya ornament ini membuat tampilan hunian lebih hidup.

10. Tralis klasik bentuk gerbang

Inspirasi desain tralis yang paling terakhir adalah bentuk gerbang. Model ini mampu memberikan keindahan bak gerbang istana. Hal tersebut dikarenakan motif atau ornamen yang ada pada desain tralis ini cukup banyak.
Penggunaan tralis bentuk gerbang ini tidak harus pada pintu atau jendela dua pintu. Gunakan pintu atau jendela biasanya saja. Tambahan tralis model ini akan membuat tampilan hunian Anda tidak biasa.

Keunggulan Tralis Besi Tempa

Salah satu bahan yang cukup banyak digunakan untuk membuat tralis ialah besi tempa. Dimana besi tempa merupakan jenis besi olahan yang mempunyai kandungan karbon di bawah 0,08%. Kandungan karbon tersebut tergolong rendah dibandingkan dengan besi lainnya.
Karena kandungan karbon yang rendah maka besi tempa mempunyai kekuatan yang sangat tinggi. Adapun beberapa kelebihan yang dimiliki besi tempat jika digunakan sebagai tralis, yakni:

  • Tralis dengan besi tempa mempunyai tingkat ketahanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan jenis besi lainnya yang mudah berkarat.
  • Mampu membuat bangunan terlihat lebih unik dan menarik. Hal tersebut dikarenakan besi tempa mempunyai urat besi alami, sehingga terlihat mewan dan elegan.
  • Tralis yang terbuat dari besi tempa mempunyai berbagai macam jenis bentuk dan model. Pasalnya material besi tempa mempunyai tekstur yang elastis sehingga mudah untuk dibentuk sesuai dengan keinginan.
  • Penggunaan besi tempat sebagai bahan tralis membuat aman dari serangan rayap dibandingkan dengan menggunakan bahan kayu.


Tips Merawat Tralis Besi Tempa

Selain memahami desain tralis, Anda juga perlu mengetahui cara merawatnya. Meskipun mempunyai ketahanan yang tinggi, namun tralis dari besi tempa tetap harus dirawat agar selalu terlihat bagus. Berikut beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk merawat tralis dari besi tempa:

1. Melapisi permukaan besi

Pada dasarnya tralis dari besi tempat mempunyai ketahanan yang tinggi terhadap karat. Meskipun demikian Anda tetap harus melindunginya dari air hujan dan paparan sinar matahari. Gunakan cat dan lapisan sealant logam.
Penggunaan tralis dengan bahan besi tempa sangat awet sehingga estetikanya harus dijaga agar tidak merusak keindahan bangunan.

2. Membersihkan secara berkala

Debu atau kotoran yang menempel pada tralis dapat membuatnya terlihat kusam. Oleh karena itu, dalam perawatannya penting untuk membersihkannya secara berkala.

Apakah Anda tertarik menggunakan tralis dengan bahan besi tempa setelah mengetahui berbagai kelebihannya. Lamhar merupakan penyedia jasa pembuatan produk besi tempa yang berkualitas. Berbagai desain tralis klasik dapat Anda lihat melalui website lamhar.